Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gaya Kepemimpinan Suami Idaman Istri

Gaya Kepemimpinan Suami Idaman Istri

Suami yang membahagiakan istri adalah suami yang jauh lebih matang secara emosional dibandingkan dengan istrinya. Kematangan emosional ini akan sangat mempengaruhi gaya kepemimpinan suami dalam rumah tangga. 

Gaya kepemimpinan seorang suami yang sangat mengandalkan istrinya dalam banyak hal terkadang malah membuat istri kewalahan dan kelelahan. Kelelahan fisik ini akan berdampak sangat jelek pada kondisi kejiwaan istri.

Kondisi kejiwaan istri yang buruk akan membawa efek badai emosi dalam rumah tangga. Akibatnya, pertengkaran demi pertengkaran akan sering terdengar. Kalaupun keduanya tidak bertengkar mulut, bisa jadi mereka bertengkar batin. 

Pertengkaran batin ini akan membuat keduanya tertekan. Bila keduanya tidak cepat menyadari hal ini, keharmonisan perkawinan pasti berada di ujung tanduk.

Suami adalah pemimpin wanita. Walaupun dengan kemajuan teknologi dan perubahan zaman, banyak wanita yang menjadi wanita super, namun gaya kepemimpinan laki-laki dalam rumah tangga tetap harus ada. 

Tidak harus mempunyai wajah rupawan seperti bintang film atau mempunyai tubuh seindah para olahragawan untuk bisa mendapatkan kharisma seorang pemimpin. Cukup dengan kelemahlembutan dan kepandaian mengatur bahasa yang baik, maka seorang suami akan mampu menunjukkan kelas gaya kepemimpinan dalam memimpin biduk rumah tangga. 

Kalau seorang laki-laki tidak bisa berkata dengan kalimat yang indah, tidak jadi masalah. Dia bisa menunjukkan kualitas gaya kepemimpinan dengan tindak tanduknya yang penuh perhatian.

Gaya Kepemimpinan ala Ayam Jago

Gaya kepemimpinan ayam jago adalah dengan cara selalu siap membela istrinya ketika dibutuhkan. Ayam jago tidak akan rela betinanya dijahili oleh ayam jago lainnya. Begitupun dengan seorang suami yang menjalankan gaya kepimpinan ala ayam jago ini. Dia akan siap sedia melindungi istrinya walaupun sang istri tentunya tidak bisa setiap saat berada di dekat dirinya.

Misalnya, si istri melaporkan bahwa ada nomor telepon yang menelponnya berkali-kali. Dengan sigap, sang suami akan menelepon nomor tersebut dengan sedikit bersandiwara agar yang ditelepon tidak curiga. 

Hasilnya, sang istri jadi tahu siapa yang meneleponnya dan bisa menyelesaikan masalah dengan tenang dan damai tanpa harus menyakiti siapa pun. 

Kebijaksanaan suami dan kematangan jiwa suami juga akan membuat istri yang sangat manja tahu diri kapan dia harus bermanja dan kapan dia harus mandiri. Suami adalah guru kehidupan sang istri. 

Istri akan mampu menghargai suami dan menghormatinya dengan ikhlas dan sepenuh hati ketika suami mampu menunjukkan gaya kepimpinan yang begitu mengayomi. Elusan di rambut sang istri ketika istri berkeluh kesah akan membuat tensi emosi istri menurun. Pelukan dan ciuman di kening pun akan mampu meredakan emosi sang istri.

Ketika ayam betina sedang bersama anak-anaknya, ayam jago biasanya berdiri tidak terlalu dekat dengan ayam betina tersebut. Si jago memberikan sedikit ruang bagi si betina untuk memberikan kasih sayangnya kepada anak-anaknya. 

Setelah dirasa cukup lama, barulah si jago akan mendekat sambil bercengkrama dengan si betina. Begitupun yang diharapkan oleh seorang istri. Dia ingin suaminya tahu kapan waktu yang tepat untuk "mendekatinya"

Istri pun tidak perlu sungkan memberitahukan kepada suami bahwa dia sudah siap berduaan dengan sang suami dalam kondisi prima. Gaya kepemimpinan yang penuh pengertian ini akan sanggup membuat perahu rumah tangga tetap tenang walau badai kehidupan sering menerjang.

Gaya Kepemimpinan ala Singa

the-lion
credit:instagram@istantes_em_tela

Bagi kawanan singa, singa betina lah yang mencari mangsa, sedangkan singa jantan menjadi penjaga keamanan dan pertahanan kawasan tempat mereka tinggal. Keadaan ini mungkin sama dengan ketika penghasilan istri lebih besar dibandingkan suaminya. 

Suami tidak harus rendah diri. Dengan kerendahan hatinya, dia akan mengakui kalau istrinya lebih besar peranannya dalam menanggung beban ekonomi keluarga. Tapi dengan kekuatan yang dimiliki oleh suami, dia akan membantu istrinya mengurusi beban rumah tangga. 

Bantuan ini sangat berarti bagi istri yang bekerja. Gaya kepemimpinan ala singa ini akan membuat keseimbangan rumah tangga terjaga. 

Suami masih tetap sesekali berbelanja dan memberi istrinya uang walaupun keduanya tahu bahwa semua itu tidak cukup. Dengan penuh syukur, istri akan menerima semua itu dan menyesuaikan pengeluaran dengan dana yang diberikan oleh sang suami. 

Agar suami tidak merasa tersinggung dan merasa dilangkahi, istri akan selalu meminta izin suami ketika akan mengeluarkan uang lebih. Apa pun langkah yang akan diambil sang istri, selalu komunikasikan dengan sang suami.

Istri harus tahu kalau jauh di dalam lubuk hatinya yang terdalam, sang suami ingin sekali membiayai semua kebutuhan rumah tangga mereka. Tapi, keadaan membuatnya pasrah. Keadaan ini sebenarnya juga dialami oleh Rasulullah. Khadijah yang seorang saudagar itu memiliki kekayaan yang jauh lebih besar daripada Rasulullah. 

Tapi dengan penuh cinta dan penghormatan yang luar biasa, Khadijah menerima keadaan Rasulullah, bahkan merelakan semua hartanya untuk perjuangan. Gaya kepemimpinan Rasulullah memang tidak diragukan lagi. Dengan penuh kasih sayang, Rasulullah berusaha meringankan beban istrinya.

Gaya Kepemimpinan ala Penguin

Bila Yin dan Yang gaya kepemimpinan seorang laki-laki diimbangi oleh gaya kepemimpinan wanita, maka rumah tangga yang sejahtera akan terbangun dengan sendirinya. Gaya kepemimpinan ini tercermin dari gaya penguin berbagi beban pengasuhan anak. 

Kehadiran anak bisa menjadi awal yang sangat membahagiakan, tapi juga bisa menjadi awal benih-benih pertengkaran. Dengan adanya anak, waktu bersama menjadi berkurang. Kondisi istri pun menjadi berbeda. Kasih sayang istri akan lebih banyak tercurah kepada anak. 

Suami biasanya akan merasa tersisih. Ada baiknya, para laki-laki belajar gaya kepemimpinan penguin. Setelah penguin betina menghasilkan telur, selanjutnya penguin jantan akan mengerami telur tersebut hingga menetas. 

Penguin betina bertugas memberi makan penguin jantan selama masa pengeraman tersebut. Kerja sama yang terjalin ini akan membuat kondisi emosional mereka berkembang bersama.

Ketika kondisi emosional berkembang bersama, batin ayah, ibu, dan anak akan menyatu. Persatuan batin ini akan membuat ikatan batin sangat kuat. Ketika ikatan batin sangat kuat, maka akan tumbuh benih saling pengertian yang akan membuat hidup mereka penuh damai dan jauh dari banyak pertengkaran. 

Gaya kepemimpinan ala penguin yang saling membantu ini membuat beban kehidupan terasa berkurang. Baik suami maupun istri tidak akan merasa bebannya lebih berat dibandingkan yang lain.

Kalau istri atau suami merasa bebannya lebih berat daripada yang lain, itulah pertanda benih kekecewaan mulai bersemi. Benih kekecewaan ini dapat mengikis kekuatan cinta setegar dan sekuat apapun pondasi cinta itu dibangun. 

Agar benteng cinta itu tidak tergerus, suami dan istri harus terus menjalin komunikasi yang sangat intensif. Kehadiran teknologi seperti WA bisa menjadi jembatan yang baik. Tapi jangan sampai keasyikan bermain WA, membuat salah satu di antara mereka termakan api cemburu. 

Bila hal ini terjadi, suami harus bisa memperlihatkan kualitas gaya kepemimpinan yang matang. Suami harus bisa menenangkan jiwa istri dan menumbuhkan rasa percaya satu sama lain. Keterbukaan adalah kuncinya.

Apa pun gaya kepemimpinan yang dimiliki oleh suami, istri sangat mengidamkan suami yang pengertian, penuh kasih sayang, dan bisa dipercaya. Istri akan memberikan pelayanan yang prima dan penuh keikhlasan ketika suami mampu memberikan cinta dan menjadi teman terbaik baginya. 

Istri ingin suami adalah sahabat terdekat dan sahabat paling setia yang mampu menjadi belahan jiwanya. Kalau suami mampu memenuhi kebutuhan batin istri tersebut, maka suami akan memiliki perhiasan dunia yang paling cantik dan paling berharga, yaitu wanita sholeha. 

Wanita sholeha hasil didikan sang laki-laki dengan gaya kepemimpinan  tangguh nan lembut kepada istrinya.

Posting Komentar untuk " Gaya Kepemimpinan Suami Idaman Istri"