Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Sifat-Sifat Allah SWT

Mengenal Sifat-Sifat Allah SWT
credit:instagram@aprida2009

Sifat-sifat Allah banyak disebutkan di dalam Al-quran maupun hadits Rasulullah SAW. Sifat-sifat tersebut menunjukkan kepada manusia bahwa Allah SWT. Pencipta alam semesta ini berbeda dengan makhlukNya.

Allah SWT tidak beranak dan tidak pula diperanakkan, tidak berbapak maupun beribu serta tempat meminta segala sesuatu. Untuk memantapkan pemahaman kita, maka surat Al-Ikhlas sebagai salah satu surat di dalam Al-quran dapat menunjukkan Allah SWT. Maha Esa dan sangat berbeda dari makhluk-Nya.

Hal utama bagi seorang muslim seharusnya mengerti dan memahami sifat-sifat Allah SWT. Sifat-sifat tersebut membuktikan kebesaran Allah SWT sehingga sebagai seorang muslim juga harus mengakui tanpa mengingkarinya maupun tidak menyamakan/mencari kemiripan dengan sifat-sifat yang dimiliki makhluk-Nya. 

Sesuai tulisan di atas menunjukkan bahwa makhluk ciptaan-Nya memiliki keterbatasan karena makhluk tidak dapat memberikan segala apa yang diminta makhluk lainnya, baik dalam waktu jangka pendek/langsung/segera ataupun jangka panjang.

Ketika kita masih dalam usia anak-anak yang belum baligh, mengenal serta menghafal sifat-sifat Allah SWT merupakan hal yang terus dilatih dan dibiasakan secara terus-menerus. Namun berbeda ketika kita berada dalam usia baligh, sifat-sifat tersebut menjadi keutamaan untuk dimengerti, dipahami serta diyakini. 

Seorang muslim akan terdorong untuk menjadi insan bertaqwa dalam pandangan-Nya. Artinya, seorang muslim melakukan suatu amal didasarkan pada pandanganNya karena Pencipta alam semesta ini memberikan imbalan sesuai sifat-sifat yang dimiliki-Nya.  

Sesuai tulisan di atas, keutamaan mengerti, memahami serta meyakini sifat-sifat Allah SWT akan menjadikan manusia sebagai makhluk ciptaanNya yang bertakwa. Takwa kepada Pencipta alam semesta ini memiliki arti menjalankan/melakukan segala perintah-Nya dan meninggalkan/menjauhi segala larangan-Nya.

Meraih kategori insan bertakwa dalam pandangan Allah SWT dapat dikatakan mudah jika syarat takwa terpenuhi dan terlaksana dengan benar. Syarat takwa dalam pandanganNya sesuai dengan makna takwa itu sendiri. 

Ketika manusia melakukan suatu amal ataupun meninggalkannya, maka hal tersebut didasarkan pada ketentuan yang telah ditetapkan Allah SWT.

Mengenal, Mengerti, Memahami Serta Meyakini Sifat-Sifat Allah SWT

Seorang muslim memiliki kedudukan mulia di hadapan Allah SWT ketika ia senantiasa berupaya optimal menjadikan dirinya insan yang bertakwa. Insan yang bertakwa merupakan kriteria dari target utama manusia hidup di dunia ini. 

Salah satu langkah yang dapat ditempuh meraih target tersebut yaitu dengan mengenal, mengerti, memahami serta meyakini dua puluh sifat-sifat Allah SWT seperti yang tercantum dalam Al-quran serta hadits Rasulullah SAW.

Adapun dua puluh sifat-sifat tersebut akan menjadikan seorang muslim yang belum mengenal ataupun mengetahuinya, semakin terdorong untuk lebih mendekatkan diri kepadaNya. 

Proses mendekatkan diri seorang muslim sebagai manusia dapat dikatakan tidak semudah membalik telapak tangan. Meski demikian, proses tersebut harus diupayakan optimal guna meraih keimanan sebagai makhluk ciptaanNya.

20 Sifat-Sifat Allah SWT

duapuluh-sifat-wajib-bagi-Allah
credit:instagram@dakwahasyikyuk

Sifat-sifat Allah SWT merupakan sifat tidak terhingga (sempurna) untuk  Allah SWT Pencipta alam semesta ini. 

Adapun ayat Al-quran mengenai sifat-sifat tersebut, antara lain:

  • "Sesungguhnya Allah itu Amat Berkuasa atas segala sesuatu" (Q.S Al-Baqarah: 20).
  • "Dan Dia Maha Mengetahui segala sesuatu" (QS. Al-Baqarah: 29).
  • "Dan Tuhanmu adalah Tuhan Yang Maha Esa, tidak ada Tuhan melainkan Dia" (Q.S. Al-Baqarah: 163).
  • "Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang Hidup, yang berdiri sendiri... " (QS. Al-Baqarah: 255).
  • "Sesungguhnya keadaan-Nya apabila Dia menghendaki sesuatu hanyalah berkata kepadanya: "Jadilah!" maka terjadilah ia" (QS. Yasin: 82).
  • "... Tidak ada sesuatupun yang serupa dengan Dia, dan Dialah yang Maha Mendengar dan Melihat" (QS. Asy-Syura: 11).
  • "Dialah Yang Awal (tidak berpermulaan) dan Yang Akhir (tidak berkesudahan)... " (QS. Al-Hadid: 3).

Berikut ini dua puluh sifat-sifat Allah SWT. Pencipta alam semesta ini yang wajib dikenal, dimengerti, dipahami serta diyakini seorang muslim dalam meraih ketakwaannya, di antaranya:

1. Wujud

Sifat-sifat Allah SWT. berarti ada.

Seluruh umat muslim yang beriman meyakini bahwa Allah SWT ada (umat muslim tidak boleh meragukan/mempertanyakan keberadaan-Nya).

2. Baqa’ 

Sifat-sifat Allah SWT berarti kekal.

Manusia, tumbuhan, hewan, dan makhluk lainnya selain Allah SWT akan mati serta hancur. Semua makhluk ciptaan-Nya akan kembali kepadaNya dan itu pasti. Hanya Allah SWT pencipta alam semesta yang kekal.

3. Qidam

Sifat-sifat Allah SWT berarti dahulu atau awal. 

Sifat ini menunjukkan bahwa Allah SWT sebagai Pencipta lebih dulu ada daripada makhluk ciptaanNya.

4. Mukhalafatu lil hawaditsi

Sifat-sifat Allah SWT berarti Allah SWT berbeda dengan ciptaan- Nya. 

Merupakan sifat yang menunjukkan keistimewaan dan Keagungan Allah SWT.

5. Qiyamuhu binafsihi

Sifat-sifat Allah SWT. yang artinya Allah SWT berdiri sendiri. 

Allah SWT menciptakan serta menentukan segala sesuatu tanpa bantuan dari siapapun. Hal ini menunjukkan bahwa Allah SWT. tidak membutuhkan yang lain serta Maha Besar atas segalanya, sedangkan manusia (makhluk) sangat lemah serta pasti membutuhkan bantuan dari yang lain.

6. Wahdaniyyah

Sifat-sifat Allah SWT artinya esa atau tunggal. 

Hal ini sesuai dengan kalimat syahadat, Asyhadu alaa ilaa ha illallah, Tiada Tuhan selain Allah.

7. Qudrat mempunyai arti sama dengan Qadirun

Sifat-sifat Allah SWT. berarti berkuasa atas segala yang ada atau yang telah Ia ciptakan.

Kekuasaan Allah sangat berbeda dengan makhluk-Nya. Allah SWT memiliki kuasa terhadap hidup dan mati segala makhluk, sungguh besar serta tidak terbatas, sedangkan kekuasaan makhlukNya dapat hilang atas kuasaNya.

8. Iradat mempunyai arti sama dengan Muridun

Sifat-sifat Allah SWT. berarti berkehendak.

Menunjukkan bahwa Allah SWT memiliki kehendak atas semua ciptaanNya. Kehendak Allah SWT atas kemauanNya tanpa ada campur tangan dari makhluk lainnya.

9. Ilmu mempunyai arti sama dengan ‘Alimun

Sifat-sifat Allah SWT. artinya mengetahui. 

Allah SWT Maha Mengetahui segala sesuatu, meski terdapat hal yang tidak terlihat oleh makhluk-Nya (termasuk isi hati dan pikiran makhlukNya). Hal tersebut membuktikan tiada yang luput dari penglihatan Allah SWT.

10. Hayat mempunyai arti sama dengan Hayyun

Berarti hidup. 

Namun hidupnya Allah SWT tidak seperti manusia/makhlukNya, karena Allah yang menghidupkan manusia/makhlukNya. Allah SWT akan hidup terus selama-lamanya.

11. Sam’un mempunyai arti sama dengan Sami’un

Berarti mendengar. 

Allah SWT selalu mendengar semua hal yang diucapkan manusia/makhlukNya, meski ia berbicara dengan halusnya atau tidak terdengar sama sekali. Pendengaran Allah tidak terbatas serta tidak akan pernah sirna.

12. Basar mempunyai arti sama dengan Basirun

Berarti melihat. 

Penglihatan Allah SWT tidak terbatas. Allah SWT mampu melihat, baik besar maupun kecil, nyata maupun kasat mata. Hal tersebut membuktikan bahwa Allah SWT. Maha Sempurna.

13. Kalam

Artinya berfirman. 

Adanya Al Quran sebagai petunjuk yang benar bagi manusia di dunia merupakan firman Allah SWT yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.

14. Qadirun

15. Muridan

16. Alimun

17. Hayyun

18. Sami’un

19. Basirun

20. Mutakallimun

Sifat  Allah SWT berarti Yang Berbicara.

Sifat tersebut maksudnya yaitu Allah SWT. tidak bisu. Ia berbicara atau berfirman melalui ayat-ayat Al Quran.  Apabila Al Quran menjadi pedoman hidup kita di dunia, maka kita harus patuh dan tunduk terhadap Allah SWT. sehingga kebahagiaan dunia dan akhirat dapat diraih.

Itulah dua puluh sifat-sifat Allah SWT beserta beberapa penjelasan yang dapat memudahkan kita untuk tetap mengingat posisi kita sebagai makhluk yang harus tunduk serta taat kepada perintah Allah SWT. Ketundukan dan ketaatan tersebut akan menghantarkan manusia pada kriteria insan yang bertakwa dalam pandangan-Nya.

Semoga kita mampu mengenal, mengerti, memahami, serta meyakini sifat-sifat Allah SWT tersebut sebagai salah satu wujud proses kita menjadi insan bertaqwa.

Posting Komentar untuk " Mengenal Sifat-Sifat Allah SWT"