Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Fungsi Pernikahan Menurut Agama Islam


Fungsi Pernikahan Menurut Agama Islam

Setelah pada artikel sebelumnya saya sudah mengulas tentang tujuan pernikahan dalam agama Islam, maka pada artikel kali ini saya akan mengulas tentang fungsi pernikahan menurut agama Islam. Fungsi dari pernikahan sendiri ada banyak sekali, dan pada artikel kali ini saya mungkin hanya akan mengulas fungsi pernikahan yang saya ketahui saja.

Allah Subhanahu Wata'ala telah menginformasikan bahwa salah satu fungsi pernikahan antara lain adalah  memberi ketentraman, kedamaian, dan ketenangan, rasa cinta dan kasih sayang, dimana semua unsur tersebut  terangkum dalam satu kata yakni Sakinah Mawaddah Warrahmah.

Berikut ini adalah fungsi pernikahan menurut agama Islam, antara lain :

1. Pernikahan Menghindarkan Diri Dari Fitnah

Pernikahan adalah  jalan terbaik bagi manusia untuk menyalurkan naluri fitrah biologisnya secara sah dan benar serta terhormat menurut ketentuan agama Islam. 

Naluri biologis ini adalah naluri yang terkuat dalam diri manusia yang telah dewasa yang karena kuatnya naluri tersebut terkadang sulit untuk dibendung dan selalu menuntut untuk disalurkan. Apabila tidak ada jalan keluar untuk menyalurkan naluri biologis tersebut, maka manusia akan mengambil cara - cara yang tidak di benarkan oleh agama.

2. Pernikahan Mendekatkan Diri Kepada Allah Subhanahu Wata'ala

Dengan menikah maka manusia akan terhindar dari hal - hal yang di larang oleh agama, karena dengan menikah secara tidak langsung kita terikat oleh sebuah aturan berupa norma dan pranata sosial di masyarakat. Dengan menikah maka kita akan semkain dekat dengan Allah Subhanahu Wata'ala karena sesungguhnya menikah itu adalah akumulasi dari semua ibadah yang di lakukan oleh manusia.

3. Pernikahan Membuat Orang Lebih Bertanggung Jawab

Hal ini sudah banyak terbukti bagaimana seseorang yang dulunya adalah orang yang nakal dan jauh dari agama, setelah menikah berubah seratus delapan puluh derajat menjadi orang yang alim dan penuh tanggung jawab terhadap keluarganya.

Pernikahan membuat seseorang merasa mempunyai tanggung jawab terhadap keluarganya karena bagaimanapun nasib keluarganya adalah dia yang harus memikul tanggung jawabnya.

4. Pernikahan Menambah Pahala

Seperti sudh saya jelaskan berulangkali di atas bahwa menikah adalah akumulasi dari ibadah yang di lakukan oleh manusia. Di dalam perkawinan setiap perbuatan dan tindakan kita yang itu adalah untuk keluarga kita akan di hitung sebagai ibadah oleh Allah Subhanahu Wata'ala. Dan sudah barang tentu setiap ibadah yang kita lakukan juga akan mendapatkan balasan berupa pahala di sisi Allah Subhananhu Wata'ala.

5. Pernikahan Akan Membuat Hidup Menjadi Tenang Dan Tentram

Dengan menikah maka hidup kita akan menjadi lebih teratur, lebih tenang dan  tentram. Mengapa ? Karena dengan menikah kita tidak lagi bisa bertindak semau kita saja. kita harus menimbang baik dan buruknya terhadap keluarga kita. Pernikahan juga bisa membuat seseorang menjadi lebih bijaksana dalam bersikap, tidak mudah tersulut emosi dan amarah.

6. Pernikahan Memelihara Kesucian Diri

Dengan menikah maka seseorang tidak lagi melakukan cara - cara yang di luar ketentuan agama Islam dalam meyalurkan kebutuhan bilogisnya. Itu artinya pernikahan menjaga kesucian diri kita dari perbuatan yang di larang oleh agama Islam.

7. Pernikahan Melaksanakan Tuntunan Syariat Agama Islam

Dengan menikah maka kita telah mengikuti sunah dari Rasulullah Salallahu Alaihi Wassalam. Dan dengan mengikuti sunah Nabi maka kita juga akan mendapatkan pahala di sisi Allah Subhananhu Wata'ala dan kelak kita akan di akui sebagai umatnya Rasulullah Salallahu Alaihi Wasaalam dan akan mendapatkan syafaatnya di akhirat nanti.

8.Pernikahan Sebagain Wadah Untuk Memperoleh Keturunan

Denagan menikah maka kita akan memperoleh keturunan yang sah yang di akui baik oleh pemerintah maupun agama. Dengan menikah maka anakm - anak kita insyaAllah akan menjadi anak - anak yang saleh dan salekhah serta berbakti kepada kedua orang tuanya, kepada bangsanya dan kepada agamanya.

Demikianlah sekilas artikel tentang fungsi menikah menurut ajaran agama Islam, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kita semua.

Posting Komentar untuk "Fungsi Pernikahan Menurut Agama Islam "